You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Konsultasi Publik KLHS Bahas Enam Isu Strategis
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Konsultasi Publik KLHS Bahas Enam Isu Strategis

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar kegiatan Konsultasi Publik Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2030.

Isu-isu tersebut tidak hanya dirasakan DKI, tapi juga dunia

Kegiatan ini merupakan lanjutan dari konsultasi publik pertama KLHS yang membahas Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 beberapa waktu lalu.

Kepala Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta, Helmy Zulhidayat mengatakan, kegiatan ini digelar secara hybrid dan diikuti  lintas sektoral.

Pemprov DKI Berkomitmen Lindungi Warga Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil 

Terhitung ada enam isu pembangunan berkelanjutan paling strategis KLHS RPJMD. Pertama, tingginya risiko bencana. Kedua, keberlanjutan Sumber Daya Alam (SDA). Ketiga, kualitas lingkungan hidup masih rendah.

Keempat, ketimpangan sosial ekonomi. Kelima, pemanfaatan IPTEK menuju kota keberlanjutan. keenam, belum optimalnya tata kelola yang baik.

"Isu-isu tersebut tidak hanya dirasakan DKI, tapi juga dunia. Khususnya permasalahan lingkungan yang biasa disebut dengan triple planetary crisis,” ujar Helmy, Kamis (9/11).

Ia menjelaskan, selain membahas isu-isu strategis, dalam kegiatan ini juga sekaligus ditampung masukan, solusi dan saran serta rekomendasi untuk mematangkan kegiatan yang berkelanjutan.

KLHS merupakan instrumen yang bertujuan untuk memastikan prinsip pembangunan berkelanjutan menjadi dasar dan terintegrasi dalam pembangunan wilayah atau kebijakan, rencana dan program.

“Pembuatan dan pelaksanaan KLHS ini diwajibkan dalam penyusunan atau evaluasi RPJPD maupun RPJMD,” terangnya.

Menurut Helmy, KLHS kali ini disusun secara ex-ante atau mendahului dokumen RPJMD dengan harapan dapat membawa Jakarta menjadi kota yang mampu melindungi dan memelihara kualitas lingkungan hidup.

"Semua pihak diharapkan dapat memberi kontribusi. Karena lingkungan yang baik dan sehat merupakan hak bersama," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1469 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1456 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1183 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1165 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1109 personFolmer